JAKARTA - Kabar mengejutkan datang dari artis Kartika Putri. Hubungan tali kasihnya dengan Erick yang dikenal sebagai kakak kandung Jessica Iskandar, sudah putus.
Terlebih lagi Kartika disebut-sebut telah melakukan sesi foto prewedding bersama pria bule asal Eropa. Hanya sayangnya, baik Kartika maupun Erick masih sulit diminta klarifikasi.
“Aku memang sudah nggak bersama-sama lagi dengan Erick. Sekarang cuma pertemanan saja,” aku Kartika seperti diungkapkan kepada narasumber dari awak media .
Jangan kaget jika artis cantik asal Palembang blak-blakan mengaku sedang dekat dengan pria asing, saat muncul jadi bintang tamu di program TV ‘Ada-ada Saja’.
Jika kemesraan bersama Erick tak dipertontonkan lagi dan bahkan kerap jalan sendiri, Kartika meminta agar publik bisa menilai sendiri. “Soal pria bule, nanti-nanti sajalah ngomongnya,” elak dia.(*A Ta)
© 2015. All Rights Reserved. Jurnal Metro.com | Analisa Jadi Fakta
Koran Jurnal Metro