BOGOR - Taman kota Bogor dengan nama taman Ade Suryani Nasution apakah akan tinggal cerita sebab Pemerintah Kota Bogor akan mulai melakukan pembongkaran terhadap plaza Taman Topi. Rencananya pembongkaran akan dilakukan pada tanggal 06 Januari 2020 mendatang.
Ketika dikonfirmasi, Basiran yang juga bagian dari Direksi PT Exotica membenarkan rencana pembongkaran tersebut.
Menurut Basiran pembongkaran akan dimulai pada taman bermain yang ada di Taman Ade Suryani.
“Untuk pengosongan januari 2020 ini sudah mulai pelaksanaan pembongkaran mainam senin 6 januari 2020 sudah tidak ada aktifitas untuk pengunjung fokus pembongkaran mainan,” ujarnya kepada awak media saat dikonfirmasi lewat pesan singkat, (04/01/2019).
Sementara itu, Wakil Walikota Bogor, Dedie A Rachim mengatakan sebelum melakukan pembongkaran akan dilakukan pemagaran diseputaran Plaza taman topi Bogor. Rencana pemagaran tersebut akan dilakukan pada hari Senin 06 Januari 2020.
“Untuk pembongkaran akan dilelang terbatas. Sementara untuk pembangunan akan dilakukan setelah dilakukan pembongkaran. Karena untuk pembongkaran membutuhkan waktu 1-2 bulan. Setelah itu akan dilakukan lelang pembangunan secara pararel,” ucap Dedei yang juga pernah menjabat direktur Penindakan di Komisi Pemberatasan Korupsi (KPK).
Untuk Diketahui, Pemerintah Kota Bogor akan mengubah Plaza Kapten Muslihat menjadi Alun-Alun Kota Bogor. Rencananya Alun-alun Kota Bogor akan segera di bangun pada tahun 2020 dengan anggaran Rp 15 Miliar dari Pemerintah Provinsi Jawa Barat.
Dan sebagain tahap awal, belum lama ini Pemerintah Kota Bogor melakukan penerbitan terhadap pedagang kaki lima (PKL). Selanjutnya pemeritahan Kota Bogor akan melakukan pembongkaran terhadap plaza kapten Muslihat pada awal Januari 2020.(*/Jun)
© 2015. All Rights Reserved. Jurnal Metro.com | Analisa Jadi Fakta
Koran Jurnal Metro