TANGERANG - Kendati belum jelas status Gubernur Banten, Ratu Atut Chosiah terkait kasus korupsi, namun DPRD memastikan pelantikan Walikota dan Wakil Walikota Tangerang terpilih, Arief R Wismanysh-Sachrudin tidak akan ditunda lagi.
"Sampai saat ini belum ada konfirmasi perubahan atau pembatalan pelantikan Walikota dan Walikota Tangerang 2013-2018," jelas Ketua DPRD Kota Tangerang, Herry Rumawatine ,(17/12).
Dipastikan Herry bahwa pelantikan yang sudah dipersiapkan Rabu (18/12) besok masih sesuai jadwal yang telah dirapatkan dalam Badan musyawarah (Banmus).
"Besok akan dilaksanakan, dan kami berharap Ibu Gubernur besok bisa hadir sesuai jadwal yang telah dikordinasikan sebelumnya," terangnya .
Herry mengatakan ,DPRD Kota Tangerang telah mempersiapkan segala hal yang berhubungan dengan pelantikan Arief-Sachrudin dan hanya tinggal melaksanakannya saja pada esok hari dalam Rapat Paripurana Istimewa.
Hal senada dikatakan Sekertaris DPRD Kota Tangerang, Emed Mashuri, bahwa hingga saat ini belum ada perubahan jadwal pelantikan.
"Masih sesuai jadwal, besok dilaksanakan pelantikan," tuntasnya.(*Elk)
© 2015. All Rights Reserved. Jurnal Metro.com | Analisa Jadi Fakta
Koran Jurnal Metro