BOGOR - Pemkot Bogor kembali menerapkan sistem Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun ajaran 2015/2016 secara online. Agar berjalan lancar dan tidak ada kendala saat diakses orangtua siswa seperti tahun sebelumnya, Pemkot Bogor menggandeng Pustekom PPDB online tahun ini.
"Sistem yang kami bangun dengan Pustekom sudah sangat maksimal. Layanan jaringan internet dan server yang ada, sudah sangat memadai, sehingga dijamin tidak ada kendala dan hambatan lagi," kata Kepala Dinas Pendidikan Edgar Suratman di Bogor, kemarin.
Edgar mengimbau kepada orangtua siswa baik tingkat SD/SMP/SMA tidak perlu panik, anaknya tidak dapat melanjutkan ke jenjang lebih tinggi. Karena kuota untuk semua tingkatan sangat tercukupi.
"Bahkan tahun ini banyak kelebihan bangku yang kosong. Jadi jangan panik," katanya.
Dia bahkan memberi dispensansi 10% kuota bagi anak tidak mampu dalam sistem online di tahun kedua penerapannya.
"Kami akan lebih memprioritaskan siswa yang berprestasi, tidak mampu dan warga yang berdomisili di sekitar sekolah," pungkasnya.(Adi)
© 2015. All Rights Reserved. Jurnal Metro.com | Analisa Jadi Fakta
Koran Jurnal Metro