BOGOR - Viral di media sosial, surat dari KH Muhyidin Junaidi kepada Bima Arya usai mendeklarasikan dukungan kepada Jokowi-Ma’ruf Amin. KH Muhyidin menyesalkan sikap Bima ini.
KH Muhyidin Junaidi merupakan Ketua MUI Pusat Urusan Hubungan Kerjasama Luar Negeri dan juga Ketua Pimpinan Pusat Muhammadiyah Bidang Hubungan Internasional.
Dalam surat yang viral itu, KH Muhyidin menyesalkan sikap Bima Arya yang melakukan deklarasi terbuka mendukung Jokowi-Ma’ruf Amin.
Berikut isi surat KH Muhyidin Junaidi yang viral di media sosial tersebut.
Kpd yth
Bpk Bima Arya sugiarto.
Aww.
Alhamdulillah atas segala nikmat yang telah dianugrahkan kepada kita sehingga bisa melaksanakan tugas dan kewajiban agama dengan baik, Amien.
Dengan deklarasi Bapak di depan publik mendukung 01 dalam Pilpres 2019, dengan hanya mengharap ridho Allah SWT, saya menyatakan sikap sebagai berikut:
1. Sangat menyesalkan sikap Bapak yang mendukung capres/cawapres 01. Apalagi partai yang membesarkan Bapak punya sikap yang jelas dan berbeda dengan sikap Bapak.
2. Dukungan tersebut juga melanggar kode etik organisasi dan sekaligus dapat dipahami sebagai moral hazard. Dugaan awal kami tentang sikap ambivalensi Bapak, kini ternyata benar. Saat itu Bapak menegaskan untuk menjaga netralitas saja sebagai kepala daerah.
3. Dukungan kami kepada Bapak di periode pertama dan kedua untuk jabatan Wali Kota Bogor murni untuk perbaikan di semua sektor kehidupan di Kota Bogor.
4. Mulai 13 April 19, Kami menyatakan mufarokoh /menarik diri dari dukungan terhadap Bapak sebagai Wali Kota Bogor.
5. Kami mencurigai tentang kemungkinan adanya kasus penting yang melibatkan Bapak sehingga terjadi perubahan sikap politik.
Walaupun pilihan politik berbeda, Islam mengajarkan kaum muslim agar tetap menjaga silaturrahim.
Semoga Allah memberikan taufiq dan hidayah-Nya kepada para mujahidin dan mujahidat yang tetap istiqomah.
Alfaqir Muhyiddin Junaidi.(*/DP Alam)
© 2015. All Rights Reserved. Jurnal Metro.com | Analisa Jadi Fakta
Koran Jurnal Metro