POSITIF COVID-19 20 HAMIL DI GRESIK

GRESIK – Sebanyak 20 ibu hamil di Kabupaten Gresik, Jawa Timur terkonfirmasi positif Covid-19 dalam sepekan terakhir, dari total 42 ibu hamil yang melahirkan di ruang bersalin RSUD Ibnu Sina wilayah setempat.

Keterangan ini disampaikan dokter yang menangani Covid-19 di RSUD Ibnu Sina Kabupaten Gresik, Wiwik Kurnia Ilahi.

“Ketika mereka yang akan bersalin dites dulu dan hasilnya ada puluhan yang positif Covid-19,” katanya di Gresik, Rabu. Wiwik mengimbau masyarakat untuk tetap mematuhi protokol kesehatan meski saat ini Kabupaten Gresik berzona oranye.

Kepala Bagian Humas Pemkab Gresik Reza Pahlevi mengatakan, dalam sebulan terakhir jumlah tambahan pasien sembuh lebih banyak daripada yang positif baru.

Hal ini membuat Gresik berada di zona oranye dari awalnya di zona merah.

Laporan terkini tambahan kasus positif Covid-19 di Gresik mencapai 19 orang, sedangkan sembuh mencapai 22 orang. “Untuk pasien meninggal hari ini ada satu orang, yakni dari Desa Tanjungan, Kecamatan Driyorejo,” jelas Reza.

Kasus kumulatif positif Covid-19 terkini di Kabupaten Gresik mencapai 2.700 orang. Rinciannya yakni 2.134 orang sembuh atau selesai, 395 orang masih dirawat, dan 171 orang meninggal dunia.(*/Gio)

 

Recent Posts

TAK BENAR MENGUNDURKAN DIRI, IRWAN PURNAWAN TUNGGU KEPUTUSAN PJ BUPATI BOGOR

CIBINONG - Calon Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Bogor, Irwan Purnawan tunggu kebijakan pimpinan dalam pemilihan…

6 hari ago

DISHUB DKI JAKARTA AKAN TERTIBKAN PARKIR LIAR DI MINIMARKET

JAKARTA - Dinas Perhubungan (Dishub) Provinsi DKI Jakarta berencana melakukan penertiban terkait pungutan parkir liar…

6 hari ago

SEMERU KEMBALI ERUPSI DISERTAI LETUSAN ABU VULKANIS

LUMAJANG - Gunung Semeru yang memiliki ketinggian 3.676 meter di atas permukaan laut (mdpl) di…

1 minggu ago

MENYUSUL LIBUR PANJANG, POLISI BERLAKUKAN GANJIL -GENAP MENUJU PUNCAK

CIBINONG - Satlantas Polres Bogor akan menerapkan sistem ganjil genap menuju kawasan Puncak, Kabupaten Bogor…

1 minggu ago

KADISPORA ASNAN AP PEMBENTUKAN SOINA KABUPATEN BOGOR

CIBINONG – Keberadaan Special Olympics Indonesia (SOIna) Kabupaten Bogor yang diketuai Ahmad Azwari sebagai mantan…

1 minggu ago

PSSI MINTA PUBLIK TAK MEMBULLY PEMAIN TIMNAS U-23 INDONESIA

JAKARTA - Anggota Komite Eksekutif (Exco) PSSI Arya Sinulingga meminta publik agar tidak membully pemain…

1 minggu ago