BOGOR - Sat Narkoba Polres Bogor menggelar razia minuman keras (miras). Sebanyak 1.135 minuman beralkohol itu disita dari kios di Ciomas, Kabupaten Bogor Minggu (12/5/2019).
Saat petugas datang, seorang karyawna 22 tahun tengah berjaga. Ia menyaksikan polisi yang menyita aneka jenis minuman dengan kadar alkohol tinggi itu.
“Ini untuk menjaga suasana aman dan kondusif saat puasa,” kata AKP Andri Alam, Kasat Narkoba Polres Bogor. “Semua ada 1.138 botol aneka jenis dan merk miras yang disita. “
Menurutnya, semua barang bukti sudah diamankan di Polres Bogor.
“Pemiliknya kami layangkan panggilan,” tegasnya. (DP Alam)
© 2015. All Rights Reserved. Jurnal Metro.com | Analisa Jadi Fakta
Koran Jurnal Metro