KEJAGUNG SITA SEJUMLAH ASET TERSANGKA KORUPSI JIWASRAYA

JAKARTA – Tim Penyidik Jaksa Tipikor dan Pelacakan Aset menggeledah rumah tersangka kasus dugaan korupsi asuransi plat merah Jiwasraya di Jalan Kavling AL, Blok C.1, Nomor 9, Duren Sawit, Jakarta Timur, alhasil dua mobil disita. Jumat (17/1/2020).

Kepala Pusat Peneragan Hukum Kejagung, Hari Setiyono menerangkan, pihaknya menggeledah sejak Kamis (16/1/2020) sore pk.16:00 sore hingga pk. 22:00 malam.

Sebanyak 10 Jaksa mengeledah rumah tersangka eks Kepala Divisi Investasi dan Keuangan pada PT Asuransi Jiwasraya Syahmirwan.

“Tim Jaksa Penyidik dan tim pelacakan aset mengamankan dua unit mobil yaitu Toyota Innova Reborn dan Honda CRV, sertifikat tanah, dan beberapa surat berharga berupa polis asuransi serta deposito yang nantinya akan dijadikan barang bukti, sekaligus yang bernilai ekonomis akan dapat digunakan untuk mengembalikan kerugian keuangan negara,” terangnya.

Selain itu Kejagung telah menyita lima mobil mewah yang diduga merupakan barang sitaan dari kasus megaskandal dugaan korupsi PT Asuransi Jiwasraya (Persero) terparkir di Kejaksaan Agung Kamis (16/1/2020).

Kelima mobil yang disita adalah Mobil Fortuner VRZ warna hitam plat B1656 OP, Mobil Alphard warna hitam plat B269 HP, Mobil Mercedez Benz warna hitam S500 plat B70 KRO, Mobil Alphard warna hitam Plat B1018 DT, dan Mercedez Benz E300 warna putih plat B1151 RFW.

Hasil sitaan itu disebut didapat setelah melakukan penggeledahan dari tempat tersangka, yakni Hendrisman Rahim (mantan Direktur Utama Jiwasraya). Penggeledahan juga dilakukan terhadap kediaman Hary Prasetyo (Mantan Direktur Keuangan Jiwasraya) di kawasan Jakarta Pusat.

Penggeledahan, disebut masih berlangsung dan akan berlanjut beberapa hari ke depan. Menyusul, adalah penggeledahan untuk tersangka lainnya.

Kejaksaan Agung (Kejagung) terus mengembangkan kasus mengenai Jiwasraya. Terbaru, bakal mendalami peran mantan Direktur Utama (Dirut) PT Bursa Efek Indonesia (BEI), Erry Firmansyah. Saat ini, Erry Firmansyah tercatat sebagai komisaris PT Pool Advista Indonesia Tbk (POOL) yang sahamnya dimiliki Jiwasraya dan Asabri.

Sebelumnya Kejagung telah menetapkan Kelima tersangka dan menjebloskan tersangka korupsi ke sel yakni, mantan Direktur Utama PT Asuransi Jiwasraya Hendrisman Rahim ditahan di Pomdam Jaya Guntur, Komisaris Utama PT Hanson International Benny Tjokrosaputro ditahan di Rutan KPK, Presiden Komisaris PT Trada Alam Minera (Tram) Heru Hidayat ditahan di Rutan Salemba cabang Kejaksaan Agung.

Kemudian, mantan Direktur Keuangan PT Asuransi Jiwasraya Hary Prasetyo di Rutan Salemba cabang Kejaksaan Negeri Jakarta Selatan, dan eks Kepala Divisi Investasi dan Keuangan pada PT Asuransi Jiwasraya Syahmirwan ditahan di Rutan Cipinang. (*/Di)

Recent Posts

LAURA THEUX SEBUT EPILEPSI SEJAK USIA 18 TAHUN JADI TAK BIASA MELAHIRKAN NORMAL

JAKARTA - Laura Theux baru saja melahirkan buah cintanya dari Indra Brotolaras. Saat ini, pasangan…

3 jam ago

HALAL BIHALAL SEKALIGUS RAPAT KERJA PENETAPAN PENGURUS JJB, INI KATA EFFENDI TOBING KETUA TERPILIH

CIBINONG - Jaringan Jurnalis Bogor mengadakan Halal Bihalal sekaligus rapat kerja penyusunan tata tertib (Tatib)…

4 jam ago

KORBAN BENCANA BANJIR MINTA PERHATIAN PEMERINTAH

TANGERANG - Warga Perumahan Binong Permai, Kecamatan Curug, Kabupaten Tangerang, Banten, yang menjadi korban bencana…

4 jam ago

TAGANA PANGANDARAN: GEMPA GARUT TAK ADA KORBAN JIWA AKIBATKAN KERUSAKAN RUMAH WARGA

GARUT - Taruna Siaga Bencana (Tagana) Kabupaten Pangandaran menyebutkan gempa bumi berkekuatan magnitudo 6.5 di…

4 jam ago

PRESIDEN JOKOWI TEKEEN UU DKJ, JAKARTA BUKAN LAGI IBU KOTA NEGARA

JAKARTA - Presiden Joko Widodo (Jokowi) meneken Undang-Undang (UU) Nomor 2 Tahun 2024 tentang Provinsi…

1 hari ago

VIRAL PEMBATASAN JAM OPERASIONAL WARUNG MADURA, INI KATA PJ GUBERNUR JATIM

SURABAYA - Penjabat (Pj) Gubernur Jawa Timur Adhy Karyono menanggapi ramainya pemberitaan di tengah masyarakat…

1 hari ago