HARGA CABAI DAN BAWANG MERAH MELONJAK SAMPAI TAHUN BARU

BEKASI – Harga cabai yakni cabai merah, cabai keriting hingga cabai rawit terus merangkak naik menjelang akhir 2015, bahkan diproyeksi masih naik dalam beberapa bulan ke depan di 2016.

Misalnya harga cabai rawit merah dari yang semula 30.000/ kilogram (kg) naik menjadi Rp 40.000/kg. Bahkan, diperkirakan harga cabai tersebut masih bisa naik hingga Rp 50.000/kg sampai tahun baru 2016.

Salah satu pedagang sayur mayur di Pasar Pondok Gede, Bekasi Wadi mengatakan, harga kebutuhan pokok diperkirakan masih terus naik. Karena pasokan dari Pasar Kramat Jati mulai berkurang.

“Masih bisa naik lagi, karena pasokan dari pasar Kramat Jati sudah mulai berkurang sekarang”, katanya, kemarin.

Siklus harga cabai ini terjadi setiap tahun. Dalam sebulan terakhir saja, menurut data Kementerian Perdagangan (Kemendag), harga cabai merah besar rata-rata nasional naik 52%. Cabai rawit pun fluktuasinya tidak jauh berbeda.

Sedangkan, harga bawang merah masih berada di kisaran Rp 30.000/kg- Rp32.000/kg. Namun, harga itu diperkirakan tidak bertahan lama karena akan mengalami kenaikan hingga tahun baru nanti. (*Ind)

Recent Posts

PSSI MINTA PUBLIK TAK MEMBULLY PEMAIN TIMNAS U-23 INDONESIA

JAKARTA - Anggota Komite Eksekutif (Exco) PSSI Arya Sinulingga meminta publik agar tidak membully pemain…

11 jam ago

RIA RICIS DILARANG MEMPERSULIT TEUKU RYAN BERTEMU ANAK

JAKARTA - Pengadilan Agama (PA) Jakarta Selatan memutus cerai pernikahan Ria Ricis dan Teuku Ryan…

11 jam ago

DINIKMATI WISATAWAN, WARGA BANDUNG SENANG JALAN BRAGA BEBAS KENDARAAN

BANDUNG - Penerapan Braga Free Vehicle atau Braga Bebas Kendaraan yang diinisiasi Pemerintah Kota (Pemkot)…

11 jam ago

KETUA DPRD RUDY SUSMANTO HARAPKAN AKSES PENDIDIKAN BISA DIRASAKAN HINGGA PELOSOSK

CIBINONG - Pendidikan begitu penting untuk meningkatka SDM dan mencerdaskan anak bangsa namun tidak sedikit…

11 jam ago

PEMKOT BOGOR DAN BPTJ BAHAS KELANJUTAN BISKITA TRANSPAKUAN KE DEPAN

BOGOR - Penjabat (Pj) Wali Kota Bogor, Jawa Barat, Hery Antasari pada awal pekan ini…

11 jam ago

KETUA DPRD RUDY SUSMANTO NILAI BURHANUDIN SOSOK INSPIRATIF DAN JADI PANUTAN

CIBINONG - Ketua DPRD Kabupaten Bogor Rudy Susmanto menilai Burhanudin, Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Bogor,…

11 jam ago